Electrical Engineer Job Description

Tugas-Tugas Electrical Engineer - Electrical Engineer Job Description

Di tulisan saya yang sebelumnya sudah dijelaskan secara singkat apa itu Electrical Engineer, kali ini saya akan bahas lebih tajam lagi - setajam silet  - apa yang menjadi tugas-tugasnya, khususnya Electrical Engineer di phase Engineering Design untuk Greenfield Project. Greenfield artinya segala sesuatunya baru atau dimulai dari awal, jadi kita akan membuat suatu Electrical System dimulai dari power source sampai ke end user.

Sebagai catatan, list job - atau yang sering disebut Deliverable List - di bawah ini adalah list yang umum disiapkan oleh seorang Electrical Engineer dan berdasarkan pengalaman saya sendiri, jadi mungkin agak sedikit berbeda dengan beberapa project lain. Misalnya pada tulisan ini saya tidak membahas Transient Analysis atau Study Harmonic, karena di beberapa project hal itu tidak masuk dalam daftar. Deliverable List ini biasa dipakai di beberapa industri seperti Oil & Gas, Petrochemical, Chemical dll.

Schematic Diagram and Test Pen
 Schematic diagram and test pen

Tanpa bermaksud menggurui, harapan saya melalui tulisan ini semoga lulusan Teknik Listrik yang masih "fresh" bisa lebih mempersiapkan diri jika berminat berkarir di dunia Engineering, dengan belajar sendiri atau bahkan mengikuti training. Atau bagi teman-teman yang mungkin sudah berpengalaman di Industri lain  tetapi mau belajar Engineering Project. Seperti saya sendiri, sebelum memulai karir di Engineering saya sudah 6 tahun bekerja di bidang Konstruksi, dan saat itu saya mulai belajar sambil bekerja sampai saat ini. PETROS Oil and Gas Training Jakarta adalah salah satu tempat yang bagus untuk mulai belajar Engineering, materi dan Trainer-nya bagus. Kuncinya jangan pernah berhenti belajar, perbanyak latihan dan rajin membaca hehe. Tapi point yang terahir memang benar adanya, jangan bosan membaca, terutama standard-standard kelistrikan seperti PUIL, IEC, IEEE, API, NEC, NFPA dll.

Langsung saja ke topik utama, silahkan teman-teman baca Deliverable List di bawah ini dan langsung dipelajari satu per satu dengan cara klik Link dari setiap list berikut:

Electrical Deliverable List

  • Calculation

a.       Load ListCalculation
c.       EarthingCalculation
e.      Relay Coordination
f.        Lighting Design Calculation
g.       ETAP Power Study

  • Design Basis and Specification

a.       Electrical Design Basis
b.      Transformer Specification
c.       Generator Set Specification
d.      Busbar and Cable Specification
e.      MV and LV Switchgear Specification
f.        MCC Specification
g.       Panel Distribution Board Specification

  • Electrical Data Sheet

a.       Transformer Data Sheet
b.      Generator Set Data Sheet
c.       Busbar and Cable Data sheet
d.      MV and LV Switchgear Data sheet
e.      MCC Data sheet
f.        Panel Distribution Board data sheet

  • Electrical Drawing

a.       Single Line Diagram
b.      Schematic Diagram
c.       Electrical Equipment Layout
d.      Lighting Layout
e.      Earthing Layout
f.        Standard Drawing
g.       Hazardous Area Classification
h.       Lightning Protection Layout

  • Cable Schedule
  • Material Take Off


Untuk penjelasan masing-masing point di Deliverable List diatas akan saya bahas satu persatu ditulisan saya berikutnya mulai dari calculation, specification, drawing, schedule sampai Material Take Off. Mohon doanya agar tetap konsisten hehe.

Demikian tulisan ini dibuat semoga bermanfaat, mohon masukan dan sarannya karena tulisan ini masih jauh dari kata sempurna, silahkan berdiskusi di kolom komentar. 

Salam Listrik

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Electrical Engineer Job Description"

  1. Saya sangat respect sama orang2 seperti mas ini, susah berpengalaman dan nge share ilmunya ke orang lain. Bermanfaat bgt kontennya mas buat saya yg fresh graduate teknik elektro. Semoga tetep sehat dan dimudahkan dalam segala urusannya. Semangat!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Trims utk apresiasinya. Senang bisa saling berbagi pengalaman. Sukses selalu Mas!!

      Delete